Suatu Malam di Kota Tua

22 June 2009 ·

jiaaahhhh...judulnya lebay!!
Tanpa sengaja kemarin malam saya mampir ke Kota Tua, ternyata sedang ada acara perayaan ulang tahun Djakarta...cieeee....edjaan lama :) Ribuan orang tumpah ruah malam kemarin. Ada penayangan "Layar Tancap" ttg djakarta, panggung band serta banyak stand yang turut meramaikan acara malam itu. Tentunya msh seputar jakarta. Tapi karena saya datang sudah jam 8 malam, banyak stand yang sudah tutup...hmm..menyesal juga sih, kenapa tdk dr sore saya kesana. Mungkin akan lebih menyenangkan.

Bgitu sampai kawasan Kota Tua, perhatian saya tertuju pada band yang sedang perform. Karena menyanyikan lagu gigi "ya..ya..ya.." saya fikir gigi menjadi bintang tamu malam itu. Susah payah mendekat ke dekat panggung, berdesak - desak, ditambah lokasi yang dijadikan panggung band adalah persis depan halaman Museum Fatahillah yang agak diatas letaknya....akhirnya sampai juga di depan panggung dan jreeeeengggg...."ternyata bukan gigi band". Saya lupa nama bandnya, mungkin "Rahang atau Hidung" ( kidding ) yang jelas penampilannya oke bgts..(pake s)..apa coba????

Akhirnya saya memutuskan untuk berjalan - jalan saja sambil menikmati sepotong es krim dan sebatang rokok (perlu anda ketahui, yang saya makan es krimnya saja. Tidak beserta rokoknya...hehe). Banyak yang menarik perhatian saya, salah satunya berada di stand "Komunitas Jelajah Budaya" yang menampilkan foto - foto & video djakarta tempoe doeloe. Sering saya liat potret jakarta dalam sebuah gambar, tp mereka juga menampilkan video. Saya berkata dalam hati "Jakarta memang benar - benar sudah berubah total". Tentu dengan negatif & positifnya. Mereka juga memamerkan sepeda yang dijadikan alat transportasi mayoritas rakyat jakarta tempoe doeloe juga radio yang mgkn doeloe (apa sih ... oa oe oa oe .. kynya msh kebawa suasana kmrn mlm nih :D) digunakan untuk menangkap siaran radio RRI kebanggaan kita. Masih ingatkah dengan kata - kata ini "Sari Berita Penting" hehehe...

Saya cukup bangga dengan komunitas ini. Terdiri dari sekumpulan anak - anak muda, yang peduli pada seni, budaya , bangunan tua serta peninggalan sejarah bangsa. Anak - anak muda seperti mereka lah yang secara tidak langsung ikut melestarikan budaya bangsa. Jika anda - anda ada yang tertarik dengan komunitas ini, silahkan buka www.jelajahbudaya.blogspot.com. Seperti biasanya ulang tahun Jakarta, tidak sulit saya menemukan penjual Kerak Telor beserta makanan - makanan khas jakarta lainnya.

Seperti yang kita ketahui bersama, selain bangunan tua peninggalan sejarah kota tua juga sering dijadikan tempat untuk berfoto - foto ria. Baik itu pra-weeding ataupun sekedar foto - foto narsis :). Sayangnya saya kurang persiapan malam itu, jadi hanya dengan bermodalkan kamera HP yg seadanya saya juga mencoba mengabadikan momen tersebut.....hehe...narsis!!!




Rangkaian acara perayaan HUT Jakarta ke 482 yang diadakan di kawasan Kota Tua akan berakhir pada hari ini (22/6/09). Menurut kabar yang saya dengar (entah terpercaya / tidak), khusus hari ini akan ada beberapa special performance diantaranya Peterpan & Hijau daun. Jika ingin berpartisipasi, blm terlambat kok.....hehe..

2 comments:

Anonymous said...
Saturday, August 22, 2009  

saya sudah sering ikutan kegiatan Komunitas Jelajah Budaya, yaitu acara Jelajah Kota Toea yang biasanya diadakan setiap bulan untuk mengunjungi tempat-tempat bersejarah yang ada di Jakarta,mereka memang rutin mengadakan acara ini. yah kita sebagai warga Jakarta sudah selayaknya tahu apa itu sejarah jakarta? lewat mereka inilah saya belajar sejarah yang penuh dengan edutaiment

abhoel said...
Sunday, August 30, 2009  

sukses selalu untuk komunitas jelajah budaya ... kegiatan mereka benar2 positif bagi muda mudi jakarta!!!Bravo ..

Post a Comment

RVR Biker Shoes

Waktu saat ini

Chat & Leave comment


ShoutMix chat widget

Sahabat Pena

Site Sponsors