Tukeran Link / Link Exchange pada Blogger

05 August 2009 ·

Sering kita jumpai, halaman muka Blog menampilkan "Tukeran Link" atau "Link Exchange" atau apalah disertai kode - kode HTML didalam list box (biasanya sih gitu ... hehe) yang menandakan bahwa, jika seorang Blogger mendatangi Blog lain dan ingin membuat link blog tersebut pada blognya tinggal Copy Paste kode - kode dalam list box tersebut dan masukan pada widget blognya. Maka akan muncul banner / logo dari blog yang kita datangi tadi dan jika di klik akan me link ke blog tsb. Selain untuk menjalin hubungan antar blogger, sekaligus bisa untuk media promosi blog kita dan membantu pencarian di Google.

Saya akan membahas cara pembuatannya. Secara teori sama dengan posting saya sebelumnya yaitu "Membuat link dari gambar pada Blogger". Silahkan anda baca kembali untuk mengingat - ingat. Oke, langsung saja kita bahas langkah - langkahnya ...(Yuk Mari .....)

Langkah - langkahnya adalah :

1. Pertama, buatlah gambar yang akan dipergunakan sebagai banner pada link. (bisa dengan Photoshop, GIMP atau Paint sekalipun). Buat jangan terlalu besar, kira - kira 150 - 200 px.

2. Setelah gambar jadi, bukalah http://picasaweb.google.com, lalu upload gambar yang tadi kita buat ke picasaweb tsb. Karena kita menggunakan Blogger, ketika kita membuka google picasa maka otomatis kita sudah Log In.

3. Setelah Log In, upload lah gambar yang akan digunakan sesuai ketentuan google picasa

4. Setelah di upload, klik lah pada gambar yang dimaksud dan pilihlah "Link to this photo" di bagian kanan tengah google picasa.



5. Akan muncul beberapa pilihan setelah itu, klik lah pada bagian "Image only (no link)", lalu copylah URL pada kotak di bawah kata "Embed image".



6. Selesai di google picasa, kita kembali ke Blogger. Buatlah Widget baru, lalu pilih yang "HTML/JavaScript".

Sampai disini, caranya sama persis dengan posting sebelumnya yaitu "Membuat link dari gambar pada Blogger". Masuk langkah selanjutnya, ada sedikit tambahan yang diperlukan untuk membuat text area. LANJUT ....

7. Masukanlah kode dibawah ini :

<a href="ALAMAT/URL BLOG ANDA" target="_blank">
<img border="0" alt="KATA KUNCI BLOG ANDA" src="ALAMAT/URL GAMBAR ANDA"/></a>

<p>Copy Paste kode di bawah ini :</p>

<textarea rows="3" cols="17" name="code">
<a href="ALAMAT/URL BLOG ANDA" target="_blank">
<img border="0" alt="KATA KUNCI BLOG ANDA" src="ALAMAT/URL GAMBAR ANDA"/></a>
</textarea>

Contoh :

<a href="http://mencoba-online.co.cc" target="_blank">
<img border="0" alt="Ariedezzy" src="http://lh3.ggpht.com/_dL7X23oCV9I/SnkNZyKyPlI/ARiedezzy.gif"/></a>

<p>Copy Paste kode di bawah ini :</p>

<textarea rows="3" cols="17" name="code">
<a href="http://mencoba-online.co.cc" target="_blank">
<img border="0" alt="Ariedezzy" src="http://lh3.ggpht.com/_dL7X23oCV9I/SnkNZyKyPlI/ARiedezzy.gif"/></a>
</textarea>

* Web/blog yang akan di link adalah "mencoba-online.co.cc"
* Alamat gambar yang akan digunakan adalah "http://lh3.ggpht.com/_dL7X23oCV9I/SnkNZyKyPlI/ARiedezzy.gif"
* Kata kunci blog adalah Ariedezzy

8. Jangan lupa Save / Simpan widget yahg telah dibuat. Lalu liatlah hasilnya.

Sebagai contoh, lihatlah menu "Tukeran Link" pada halaman Blog ini.

SELAMAT MENCOBA!!!

3 comments:

M.busgada said...
Friday, April 02, 2010  

terimakasih petunjuk yang berharga

BIADABBOMB said...
Thursday, February 17, 2011  

mas,,, Link anda sdh terpasang di blog saya bagian homenya..
silahkna di back link ya, terima kasih....
http://ninjablack007.blogspot.com/

sketsasik said...
Tuesday, June 12, 2012  

thanks brader, coba dulu ah,

Post a Comment

RVR Biker Shoes

Waktu saat ini

Chat & Leave comment


ShoutMix chat widget

Sahabat Pena

Site Sponsors